get app
inews
Aa Text
Read Next : SURPRISE! Menteri Nadiem Jadi Pembina Upacara HUT RI ke-79 di SMA 1 Rangkasbitung

Karya Napi Lapas Rangkasbitung Ambil Bagian di Festival Seni Multatuli 2023

Jum'at, 16 Juni 2023 | 09:14 WIB
header img
Karya Napi Lapas Rangkasbitung di Festival Seni Multatuli 2023 / Foto: Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Lapas kelas III Rangkasbitung Kanwil Kemenkumham Banten ikut memeriahkan kegiatan Pameran Festival Seni Multatuli dengan menampilkan produk kerajinan hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) bersama Stand Kanwil Kemenkumham Banten yang bertempat di Alun-alun Rangkasbitung, Kamis (15/06/2023).

Festival ini digelar dari tanggal 15 sampe 18 Juni 2023 di Alun-alun Rangkasbitung, Banten dengan tema "Ngadulur jeung kultur," artinya dari yang Kultur dan Menghibur selain itu untuk menguatkan nilai-nilai mulia yang masih tertanam di hati masyarakat lewat seni dan perayaan budaya.

Kalapas Rangkasbitung, Suriyanta Leonardo Situmorang menyampaikan bahwa berada di dalam Lapas tidak mematahkan kreativitas para warga binaan, mereka tetap diberi kebebasan untuk mengembangkan kreativitasnya. Menghabiskan waktu selama berada di dalam Lapas Rangkasbitung dengan kegiatan yang bermanfaat.

"Tidak hanya menunjukan hasil karya, lewat pameran ini juga kami terus melanjutkan implementasi program tematik praktik baik, kali ini sasarannya adalah masyarakat luas yang akannteredukasi lewat hasil karya-karya, kreasi dan kreativitas narapidana Lapas Rangkasbitung," ungkap Kalapas.

Kasubsi Pembinaan, Eka Yogaswara menambahkan bahwa Paskas Craft merek model Hasil karya Narapidana ikuti pameran sebagai bukti eksistensi dan pengakuan dari masyarakat.

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut