LEBAK, iNewsLebak.id - H Asep Awaludin, meresmikan Posko Pemenangan Jaringan Dulur Asep AW (Jalur AW) dan Anies Baswedan, di Kampung Bayah Tugu, Desa Bayah Barat, Kecamatan Bayah, Lebak, Banten, pada Selasa (22/08/2023) kemarin.
Posko pemenangan ini adalah posko kedua setelah posko pertama yang berada di Kecamatan Rangkasbitung diresmikan beberapa waktu lalu. Asep yang merupakan Bacaleg DPRD Provinsi Banten ini optimis mesin partai akan bergerak lebih maksimal.
"Bukan hanya untuk kemenangan Saya di Pileg 2024, namun ini juga untuk kemenangan Anies Baswedan, serta Pak Wahidin Halim yang merupakan Calon Gubernur Banten," pungkas pria yang akrab disapa AW ini.
Ia menambahkan momentum Pemilu 2024 harus disambut dengan baik dan semangat. Selain itu, sebagai kader Nasdem harus mampu mengimplementasikan semangat perubahan yang selalu dikumandangkan oleh Ketum NasDem.
"Ada semangat baru didalam tubuh NasDem Banten, yaitu dengan diangkatnya Pak Wahidin Halim sebagai ketua DPW NasDem Banten, ini harus kita sambut dengan baik dengan kinerja. Kemenangan tidak akan mampu kita raih bilamana hanya sekedar ucapan," ungkap AW.
Sementara itu, Iwa Kartiwa, salah satu Relawan Asep Awaludin, asal dapil IV Kabupaten Lebak mengaku, dirinya merasa bangga dengan loyalitas dan totalitas dari seorang Asep Awaludin.
"Kepeduliannya terhadap tim sudah tidak diragukan lagi, ia kerap berbagi materi dan juga sering memberikan pendidikan politik kepada kami. Untuk itu, kami akan terus memperjuangkan kan Kang Asep Awaludin meraih kursi di Pileg 2024," ungkap Iwa.
Editor : U Suryana