SERANG, iNewsLebak.id - Untuk dan terus meningkatkan silaturahmi dan komunikasi untuk menciptakan sinergisitas pelayanan pada masyarakat dalam menyalurkan BBM, DPC Hiswana Migas Banten bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar acara silaturahmi dan koordinasi bersama perwakilan dari masing masing SPBU se-Kabupaten Kota di Banten, kecuali wilayah Tangerang.
Kegiatan silaturahmi dan koordinasi bertempat di salah satu Caffe di Kota Serang, Kamis (25/5/2023).
Pada acara tersebut hadir langsung Pjs Head of Operation (OH) Pertamina Tanjung Gerem, Hanito, Pembina Hiswana Migas beserta ratusan perwakilan dari SPBU masing masing.
Pada kesempatan tersebut Ketua Hiswana Migas DPC Banten Ivan Cahyadi didampingi sekretaris Hiswana Migas M Irfan mengatakan, tujuan dari pada acara tersebut untuk mempererat tali silaturahmi khususnya bidang SPBU serta sharing apabila dilapangan ada kendala, hal itu demi kemajuan kita bersama, menurutnya apabila bapa dan ibu ada kendala dilapangan, maka Hiswana Migas siap membantu sesuai dengan kemampuan.
Di acara tersebut juga disediakan tanya jawab, hal itu untuk memberikan kesempatan kepada perwakilan dari SPBU masing-masing untuk mengeluarkan kendala-kendala di lapangan, dan Insya Allah Hiswana Migas akan menampung masukan-masukannya dan kemudian disampaikan ke pihak Pertamina.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait