Pilihan Menu Sahur Sehat untuk Penuhi Kebutuhan Gizi Selama Berpuasa

Abi Rama Wicaksono
Menu sahur sehat perlu dipilah untuk menjaga kesehatan tubuh selama bulan Ramadan. (Ilustrasi: Freepik)

LEBAK, iNewsLebak.id - Sahur merupakan salah satu unsur dalam berpuasa yang sangat dianjurkan. Selain dalam sisi spiritual, sahur juga memiliki manfaat dalam segi kesehatan. Maka dari itu, menu sahur sehat menjadi keutamaan bagi tubuh untuk mencukupi gizi tubuh selama 14 jam berpuasa, agar tidak menyebabkan sakit yang malah menghalangi kita untuk beribadah puasa.

Mengutip dari buku Puasa Sebagai Terapi oleh Dyayadi, Mengonsumsi makanan sahur dengan porsi yang tepat dan memenuhi kebutuhan gizi tubuh sangat penting untuk menjaga stamina sepanjang hari selama berpuasa. Hal ini dikarenakan makanan yang dikonsumsi saat sahur akan diproses oleh tubuh selama kurang lebih delapan jam. Setelah itu, nutrisi dari makanan tersebut akan diserap di usus halus dan diubah menjadi energi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Maka dari itu, penting bagi kita untuk memilih menu sahur sehat sebagai penyeimbang gizi yang tidak diperoleh oleh tubuh selama berpuasa.

 

Lantas, makanan apa saja yang perlu dipilah untuk santap sahur? Dan kapan sebaiknya waktu sahur yang tepat?


 

Karbohidrat Kompleks Sebagai Menu Sahur Sehat

 


Ilustrasi makanan penuh karbohidrat. (Foto: Freepik)

 

Mengutip dari laman Kementerian Kesehatan, salah satu menu makan yang bisa dipilih sebagai menu santap sahur adalah makanan yang memiliki kandungan karbohidrat kompleks. Artinya, makanan yang memiliki waktu yang lebih lama untuk dicerna oleh tubuh. Seperti:

  • Biji-bijian: Kacang kedelai dan gandum utuh.

  • Sayuran: Kentang dan ubi jalar.



Editor : Imam Rachmawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network