Percepat Pemerataan Listrik, PLN Hadirkan SPLU di Wilayah Terpencil Banten

Edies Aprilia
PLN saat melakukan survei lahan pertanian di Lebak dan Pandeglang sebagai penguatan infrastruktur listrik untuk sektor pertanian. (Foto: Istimewa)

LEBAK, iNewsLebak.id - PLN UID Banten telah merealisasikan pemasangan Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) di Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak. SPLU ini berfungsi sebagai solusi praktis dan cepat untuk akses listrik di area yang belum tersedia jaringan rumah tangga maupun usaha.

General Manager PLN UID Banten, Moch. Andy Adchaminoerdin mengatakan bahwa fasilitas dapat dimanfaatkan langsung oleh masyarakat dan mempermudah aktivitas masyarakat. 

“Fasilitas ini sudah dapat dimanfaatkan langsung oleh masyarakat, termasuk para petani dan pelaku usaha kecil untuk mengoperasikan peralatan pertanian, seperti pompa air dan bor sumur di masa kemarau,” Moch. Andy Adchaminoerdin, pada Rabu (23/4/2025).

Ini berlangsung Hingga April 2025, PT PLN (Persero) UID Banten melalui UP3 Banten Selatan merealisasikan pemasangan Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU).

Sebagai upaya mendukung arahan Presiden RI terkait swasembada dan ketahanan pangan nasional. Infrastruktur kelistrikan ini menjangkau wilayah pertanian terpencil di Banten Selatan. 

Adapun titik SPLU telah tersebar di berbagai titik, yakni Kecamatan Cikulur, Cimarga, Koroncong, Saketi, Bojong, Picung, Cikeusik, Gunungkencana, Panggarangan, Sindangresmi, Patia, dan Jiput.

Sementara itu, Andy Acha berpendapat PLN memiliki Program Electrifying Agriculture, siap berkolaborasi dengan para petani yang ada di Lebak dan Pandeglang untuk mendorong pertanian lebih modern.

"Kami hadir bukan hanya sebagai penyedia listrik, tetapi sebagai mitra pembangunan yang aktif mendorong pertanian lebih modern, efisien, dan ramah lingkungan. Manfaat program ini telah dirasakan oleh banyak petani di wilayah Provinsi Banten," kata Andy Acha.

Sementara itu, Manager PLN UP3 Banten Selatan, Muhammad Ardian, menyampaikan bahwa seluruh tim di lapangan telah bekerja proaktif dengan menjalin koordinasi bersama aparat desa, kelompok tani, dan berbagai pemangku kepentingan setempat.

“Kami sudah mengidentifikasi potensi dan kebutuhan tambahan infrastruktur listrik di wilayah pertanian Lebak dan Pandeglang. SPLU adalah solusi awal yang kami siapkan agar aktivitas pertanian tetap berjalan,” kata Ardian. 

Ia juga mengatakan jika, tim akan terus berusaha meningkatkan pelayanan dan siap berkomunikasi untuk menemukan solusi bersama. 

“Pelayanan ini akan terus kami tingkatkan dan kami siap berkomunikasi lebih lanjut untuk menemukan solusi bersama para petani di Lebak dan Pandeglang,” ujar Ardian.

 

Editor : Imam Rachmawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network