Minim Fasilitas, Belasan Puskesmas di Lebak Belum Layani Rawat Inap

LEBAK, iNewsLebak.id - Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak mengungkapkan bahwa saat ini terdapat 17 Puskesmas yang belum dapat melayani rawat inap dari total 43 Puskesmas yang ada di wilayah tersebut.
Hal ini menjadi perhatian serius, mengingat akses layanan kesehatan yang memadai sangat penting bagi masyarakat.
Plt Kepala Dinkes Kabupaten Lebak, Budhi Mulyanto, menjelaskan bahwa hanya 26 Puskesmas yang saat ini memiliki fasilitas rawat inap.
Empat kecamatan, yaitu Kalanganyar, Cimarga, Sobang, dan Lebakgedong, masih belum memiliki Puskesmas dengan layanan tersebut. Dinkes berencana untuk merehabilitasi Puskesmas Sobang agar dapat menyediakan layanan rawat inap pada tahun ini.
“Baru 26 Puskesmas yang melayani rawat inap, dan selebihnya merupakan Puskesmas rawat jalan. Kami terus ikhtiarkan agar semua puskesmas kedepannya bisa menjadi puskesmas rawat inap. Ada 4 kecamatan yang belum mempunyai Puskesmas dengan rawat inap yaitu Kalanganyar, Cimarga, Sobang dan Lebakgedong,” ungkapnya, Selasa (18/03/2025).
Editor : Imam Rachmawan