Kecelakaan Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tewaskan 2 WNA Asal China

Asna Wiguna
Kecelakaan antara lokomotif kereta cepat dan kereta teknis terjadi di Kampung Cempaka, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, pada Minggu (18/12/2022) / Foto : MNC

JAWA BARAT, iNewsLebak.id - Kecelakaan antara lokomotif kereta cepat dan kereta teknis terjadi di Kampung Cempaka, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, pada Minggu (18/12/2022). 

Kecelakaan kereta cepat tersebut dikabarkan merenggut nyawa dua warga negara asing (WNA) asal China.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo membenarkan dua korban tewas merupakan warga negara China yang bekerja sebagai teknisi.

"Betul (WNA China). Informasi dari Polda Jawa Barat, pekerja teknis," kata Dedi di Jakarta pada Senin, 19 Desember 2022.

Dedi menambahkan keduanya merupakan warga negara China bernama Chang Shin Shang (40) dan Chang Shin Yung (36).

Selain dua korban tewas, terdapat empat korban yang mengalami luka berat akibat kecelakaan tersebut.

Kronologi singkat kecelakaan kereta tersebut disebabkan lokomotif kereta cepat yang melaju kencang dari wilayah Kicau Bojong Koneng. Setibanya di lokasi kejadian, kereta tersebut lepas dari ujung rel yang sedang dipasang dan terjadi tabrakan dengan kereta teknis.

Editor : Sofi Mahalali

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network