Manfaatkan Waktu Menunggu Cuaca Membaik, Nelayan Binuangeun Cari Kerang Kerang di Pantai

U Suryana
Nelayan Binuangeun sedang mencari Kerang Kijing di Pantai Kembang Ranjang, Binuangeun, Desa Muara, Kabupaten Lebak, Banten, Rabu 7 Agustus 2024 / foto: istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Nelayan Binuangeun, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Banten, menunggu cuaca membaik dengan cara memanfaatkan waktu luang untuk mencari kerang kijing di Pantai Kembang Ranjang, Binuangeun.

Nelayan Binuangeun mencari kerang kijing ini lantaran sudah sekitar lebih dari satu bulan cuaca buruk sehingga ia tidak bisa melaut seperti biasanya.

Dengan mencari kerang kijing ini, Nelayan Binuangeun bisa dijadikan lauk untuk makan bersama keluarganya.

Salah satu Nelayan Binuangeun, Agus Rianto yang biasa disapa Rombong mengatakan para nelayan di kampungnya memanfaatkan waktu saat tidak melaut dengan cara mencari kerang kijing di Pantai.

"Daripada jenuh di rumah, kami para nelayan di sini memanfaatkan waktu senggang untuk mencari kerang kijing, mengingat cuaca buruk saat ini melanda wilayah perairan Banten Selatan. Jadi kami tidak bisa melaut, untuk lauk makan bersama keluarga ya mencari kerang kijing seperti ini," ujarnya, Rabu (7/8/2024) sore.

Editor : U Suryana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network