Prabowo Umumkan THR PNS 2025 Akan Cair Pekan Depan, Simak Rincian Komponennya Disini!

Edies Aprilia
Presiden Prabowo Subianto mengumumkan THR PNS akan cair 17 Maret 2025. (Foto: iNews)

LEBAK, iNewsLebak.id - Presiden Prabowo Subianto umumkan pencairan THR PNS 2025. Menteri Keuangan, Sri Mulyani uraikan rincian komponen Tunjangan Hari Raya (THR) bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang dijadwalkan akan cair pada pekan depan.

Dalam konferensi pers di Istana Merdeka, Presiden Prabowo Subianto secara resmi mengumumkan kebijakan terkait pemberian THR dan gaji ke-13 yang diatur dalam Peraturan Pemerintah No. 11/2025.

"THR dan gaji ke-13 2025 akan diberikan kepada seluruh aparatur negara di pusat dan di daerah. Termasuk PNS, pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), prajurit TNI dan Polri, para hakim, serta para pensiunan dengan jumlah total mencapai 9,4 juta penerima," Jelas Prabowo dalam konferensi pers. 

Proses pencairan akan dilakukan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) sesuai dengan mekanisme yang berlaku. 

Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) 2025 ini diperkirakan akan cair pada Senin, 17 Maret 2025.

Editor : Imam Rachmawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network