
LEBAK, iNewsLebak.id - Australia akan menjamu Indonesia di laga lanjutan Putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (20/3/2025).
Jelang laga Australia kontra Indonesia, striker Australia, Adam Taggart memuji performa Indonesia secara terang-terangan.
Hal tersebut tak terlepas dari keberhasilan timnas Indonesia menahan imbang Australia 0-0 pada pertemuan pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (10/9/2024).
Adam Taggart terkesan dengan pertahanan timnas Indonesia yang mampu menahan serangan - serangan Australia.
“Sebagai sebuah negara, mereka jelas telah meningkat. Saya terkesan dengan mereka saat terakhir kali kami bermain melawan mereka di kandang mereka,” ucap Taggart.
Editor : Imam Rachmawan
Artikel Terkait