LEBAK, iNewsLebak.id – Komoditi gula aren kini menjadi produk unggulan pedesaan di Kabupaten Lebak, Banten.
Sentra produksi gula aren tersebar di beberapa desa terutama di Lebak selatan, salah satunya Desa Lebak Pendeuy, Kecamatan Cihara.
Ratusan pengerajin memproduksi gula aren setiap harinya. Puluhan hektare lahan pohon aren di Desa Lebak Peundeuy, berpotensi menghasilkan gula aren 6-7 ton per bulan.
Menurut Kepala Desa Lebak Peundeuy, Jahid, gula aren yang diproduksi di wilayahnya memiliki kualitas terbaik jika dibandingkan dengan wilayah lain.
“Gula aren produksi Lebak Peundeuy kami jamin kualitasnya. Murni air nira yang diproses hingga jadi gula, tanpa bahan pengawet,” terang Jahid, Senin (30/1/2023).
Editor : Sofi Mahalali