Gregorius Diera Arnandi Melkior, Ketua Umum HM PVTE, menambahkan, pengabdian Pendidikan Vokasional Teknik Elektro adalah program kerja Himpunan Mahasiswa Pendidikan Vokasional Teknik Elektro yang mengimplementasikan poin ketiga Tridharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat.
"Program ini bertujuan membawa ilmu dari perkuliahan ke masyarakat, mempercepat peningkatan kemampuan sumber daya manusia sesuai perkembangan zaman, dan menghadapi tantangan saat ini dan masa depan. Selain memberikan manfaat kepada masyarakat, kegiatan ini juga mengasah kemampuan soft skill mahasiswa,"
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada lembaga, perangkat desa, dan masyarakat yang terlibat dalam kegiatan ini.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Kampung Cigadung dapat lebih produktif dan terbuka pandangannya terhadap pendidikan dan teknologi. Selain itu, diharapkan pula permasalahan kelistrikan di desa tersebut dapat teratasi, sehingga kualitas hidup masyarakat dapat meningkat.
Editor : U Suryana