get app
inews
Aa Text
Read Next : 4 Tim yang Sudah Lolos ke Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Salah Satunya!

Timnas Indonesia Dibantai Setengah Lusin, Peluang “Pertarungan” Korut dan Korsel Terjadi di Lapangan

Selasa, 15 April 2025 | 14:00 WIB
header img
Foto: PSSI

LEBAK, iNewsLebak.id - Timnas Indonesia berhasil ditaklukan oleh Korea Utara pada laga Piala Asia U-17 di Stadion King Abdullah Sports City Hall, Jeddah, Arab Saudi, Senin (14/04/2025). Pada laga tersebut anak-anak asuhan coach Nova Arianto berhasil dibekuk dengan skor telah 6-0.

Choe Song-Hun hadir sebagai pencetak gol pembuka dari Korea Utara melalui sepakan yang didapat dari umpan sudut tiang corner pada menit ke-7. Kemudian, giliran kapten tim, Kim Yu-Jin membuat skor menjadi 2-0 pada menit ke-19. Hasil ini bertahan hingga turun minum.

Pada Babak kedua, sayangnya Timnas Indonesia masih belum mampu menemukan tempo permainannya. Tim asuhan Oh Thae Song terus bermain menekan, baru 3 menit kick-off, Timnas Indonesia pasrah gawangnya dijebol oleh Ri Kyong-Bong pada menit ke-48. 

Tak sampai di situ, Indonesia dihukum tendangan lewat titik putih setelah I Putu Panji Apriawan terkena handball. Pinalti tersebut kemudian dapat dieksekusi dengan baik oleh Kim Tae Guk pada menit 60. Kemudian dengan gol cepat oleh Kang-Rim (61’) dan Park Ju-Won (77’).

Dengan hasil tersebut, Timnas Indonesia harus pulang dengan kekalahan skor telak setelah sebelumnya berhasil menjadi juara grup membawahi Korea Selatan dan Yaman.

Peluang Pertemuan Antara Korea Selatan dan Korea Utara

Hasil tersebut juga menyebabkan Korea Utara akan bertemu dengan Uzbekistan yang telah menunggu di semifinal. 

Hasil lain juga didapatkan oleh Korea Selatan pada laga melawan Tajikistan semalam (14/04). Korea Selatan berhasil memulangkan Tajikistan lewat drama adu pinalti dengan skor 3-5 di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jeddah, Arab Saudi.

Setelah berhasil memulangkan Tajikistan, Korea Selatan telah ditunggu oleh Arab Saudi di babak semifinal yang sebelumnya telah berhasil memulangkan sang juara bertahan Jepang pada laga perempat final lewat adu pinalti.

Hasil dari pertandingan perempat final menghasilkan bagan berikut,

  • Korea Utara U-17 vs Uzbekistan U-17
  • Korea Selatan U-17 vs Arab Saudi U-17

Sepak Terjang Kedua Negara

Jika kedua tim dari Korea tersebut berhasil memenangkan pertandingan di babak semifinal, mereka akan bertemu di pertandingan puncak. Pertandingan ini digadang akan menyajikan pertarungan sengit antara para pemain dari kedua tim di lapangan.

Pasalnya, mengingat hubungan kedua negara yang tegang, pertandingan final antara Korea Selatan dan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025 kemungkinan akan menjadi laga yang penuh rivalitas dan emosi.

Kedua negara tersebut juga pernah bentrok di partai final pada tahun 2014 dengan Korea Utara keluar sebagai juara turnamen tersebut. Kemenangan tipis atas saudaranya, yaitu 2-1 membuat Korea Selatan harus merelakan negara rivalnya tersebut meraih gelar keduanya pada Piala Asia U-17 tahun 2014.

Baik Korea Selatan maupun Korea Utara memiliki rekam jejak yang sama-sama kuat dalam kompetisi ini, masing-masing telah dua kali meraih gelar juara. Korea Selatan menang pada tahun 1986 dan 2002, sementara Korea Utara meraih kemenangan pada tahun 2010 dan 2014.

PR Berat Bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia masih memiliki PR yang sangat banyak untuk mengatur kedalaman squad dan tingkat kematangan pemain dari segi skill maupun mental jika dilihat dari pertandingan melawan Korea Utara semalam.

Mengingat Timnas Indonesia telah lolos kualifikasi Piala Dunia U-17 di Arab Saudi lewat jalur perempat final Piala Asia U-17.

Editor : Imam Rachmawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut