Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Lebak Longsor, Berharap Ada Perbaikan

Egi Rukmana
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Lebak Longsor, Berharap ada Perbaikan / Foto: Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Akibat hujan deras akses jalan penghubung antara Kecamatan Cigemblong dan Kecamatan Cihara longsor, tepatnya di Kampung Cikadu, Desa Citepuseun,Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten, pada Minggu (03/12/2023) siang.

Jalan tersebut adalah jalan kewenangan Pemerintah Kabupaten Lebak, yang kini tidak bisa dilalui kendaraan roda empat yang bermuatan berat.

Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Rudaya, menjelaskan, longsor di jalan yang menghubungkan antara Kecamatan Cihara dan Kecamatan Cigemblong.

"Untuk saat ini jalan tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda empat yang bermuatan berat, karena dikhawatirkan jalan ambruk semakin parah," jelasnya.

Rudaya berharap, "Semoga Pemerintah Kabupaten Lebak segera mengambil tindakan, agar jalan itu bisa digunakan kembali tentunya dilintasi kendaraan roda empat," tukasnya.

Dalam kejadian jalan longsor ini tidak ada korban jiwa, namun jika tidak ada pembenahan maka akan mengganggu aktivitas masyarakat di dua kecamatan tersebut.

Editor : U Suryana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network