LEBAK, iNewsLebak.id - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Cilangkahan apresiasi pembangunan yang terus dilakukan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Cilangkahan, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Salah satunya jenis kegiatan pembangunan drainase saluran pembuangan limbah rumah tangga yang berlokasi di lingkungan Kampung Cipinang, dengan sumber anggaran Dana Desa (DD).
Selain itu, pembangunan betonisasi akses jalan Kampung Kaungcaniran menuju Kampung Kalibaru, yang bersumber Bantuan Provinsi (Banprov).
Kedua jenis pembangunan tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Seperti pembangunan betonisasi akses jalan Kampung Kaungcaniran menuju Kampung Kalibaru, mengingat akses jalan yang saat ini dibangun bisa memangkas jarak tempuh warga ke jalan raya.
"Kami apresiasi selaku BPD sekaligus mitra kerja pemerintah Desa Cilangkahan atas pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Cilangkahan dan Bapak Kepala Desa selaku pemimpin di wilayah kami," ujar Taufik Hidayat, Ketua BPD Cilangkahan, Senin (04/12/2023) sore.
Pada saat pihaknya (BPD-red) melakukan kunjungan ke lokasi, kata Taufik, "Kami berikan apresiasi karena hampir semua pekerjanya warga setempat, jadi pemberdayaan dan swadayanya juga ada," ucapnya.
Taufik berpesan, "Pembangunan yang sudah dilakukan agar bisa dijaga, dirawat dan dimanfaatkan benar-benar oleh masyarakat, karena ini merupakan aset yang harus kita jaga bersama," pesannya.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait