LEBAK, iNewsLebak.id – Kecamatan Bayah bersama PMI Kabupaten Lebak menggelar kegiatan donor darah yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Bayah, Kamis (11/1/2024).
Sedikitnya ada 100 calon pendonor yang mendaftarkan diri, namun berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan, hanya 83 orang yang dinyatakan lolos screening.
Camat Bayah Dadan Juanda menuturkan, kegiatan donor darah kali ini diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN), warga masyarakat, Karang Taruna, TNI-Polri, hingga karyawan swasta PT Cemindo Gemilang.
“Ada 100 pendaftar, bukan hanya ASN di lingkungan Kecamatan Bayah, namun ada juga karyawan swasta. Donor darah ini dilakukan dalam upaya membantu PMI Lebak memenuhi kebutuhan kantong darah,” kata Dadan.
Sementara itu, Ketua PMI Kecamatan Bayah Budiyati Harpiani memberikan apresiasi kepada para pendonor yang telah peduli dan berbagi kepada sesama melalui program donor darah.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait