Selain itu, menurut Al Muktabar, olahraga bersama menjadi momen bagi segenap ASN di Lingkungan Pemprov Banten untuk bisa menjalin silaturahmi yang penuh dengan keakraban. “Tadi kita juga sempat sarapan bersama. Karena yang menginisiasi kegiatan ini adalah DWP, sehingga kebanyakan peserta yang mengikuti adalah kaum ibu-ibu,” jelasnya.
Olahraga bersama, rutin dilaksanakan Pemprov Banten pada setiap Jumat pagi. Olahraga tersebut dilaksanakan di lingkungan kantor masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berupa senam bersama atau olahraga lainnya. Tujuannya meningkatkan kebugaran dan menjalin silaturahmi antar pegawai di Lingkungan Pemprov Banten.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait