DKP Banten Gelar Sosialisasi Pembangunan Pabrik Es di Pelabuhan Perikanan Binuangeun

U Suryana
DKP Banten Gelar Sosialisasi Pembangunan Pabrik Es di Pelabuhan Perikanan Binuangeun, Selasa 27 Agustus 2024 / foto: istimewa

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Banten, Eli Susiyanti, SH., MH., MM., menegaskan pentingnya memberikan fasilitas yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Saya tegaskan bahwa niat pembangunan ini adalah untuk kepentingan masyarakat dan harus dipertanggung jawabkan. Dan pentingnya menjaga kualitas bangunan, keterbukaan dalam proses pembangunan, serta memastikan bahwa tenaga kerja yang digunakan sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan oleh penyedia," tegasnya.

Plt. Camat Wanasalam Drs. H. Saepullah, M.M., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu prioritas Provinsi Banten dan berharap agar pembangunan pabrik es tersebut dapat berjalan dengan lancar. 

"Pihak Forkopimda, termasuk Danramil dan Kapolsek, turut memantau jalannya kegiatan ini, dan kami mengajak seluruh unsur masyarakat untuk turut serta dalam prosesnya," ucapnya.

Komandan Rayon Militer (Danramil) 0313/Malingping, Kapten Inf Lili Warli, menyampaikan dukungan penuh kepada semua pihak agar pembangunan dapat berlangsung tanpa hambatan.

Editor : U Suryana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network