"Di kawasan Agrowisata Cikapek kita ada lahan 52 hektare, kita siapkan 10 hektare, kita sisihkan untuk pembangunan sekolah gratis program pak gubernur," kata Amir.
Alasan Pembangunan Sekolah Gratis
Alasan Gubernur Banten, Andra Soni, menjadikan pembangunan sekolah gratis ini sebagai program yaitu, untuk memberikan kesempatan bagi anak-anak khususnya di Kabupaten Lebak, agar bisa melanjutkan pendidikannya di jenjang setingkat SMA.
Amir berpendapat, bahwa alasan Gubernur memilih Lebak sebagai lokasi dibangunnya sekolah Garuda dikarenakan Kabupaten Lebak masih daerah yang tertinggal.
"Sekolahnya untuk warga Banten, tapi setidaknya bisa memudahkan anak-anak di Lebak untuk bisa bersekolah di situ,” kata Amir.
Ia juga berharap, dengan adanya program sekolah gratis ini supaya nantinya anak-anak Lebak dapat mencapai cita-citanya, dan menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) yg unggul dapat bersaing di berbagai bidang.
“Keberadaan sekolah ini juga akan mempermudah akses bagi anak-anak Lebak untuk mendapatkan pendidikan berkualitas. Biar ada anak Lebak jadi jenderal atau profesor. Pencanangan program itu dilakukan tahun ini," ungkapnya.
Sekolah ini tidak hanya ditujukan untuk masyarakat Lebak, tetapi juga terbuka bagi seluruh warga Banten.
Kehadiran lembaga pendidikan ini diharapkan dapat memperluas akses pendidikan berkualitas bagi anak-anak di Lebak dan sekitarnya. Selain itu, Amir juga berharap ada yang datang dan berkunjung.
Selanjutnya, pemerintah daerah berencana untuk berkoordinasi lebih lanjut dengan Gubernur Banten guna membahas rincian pelaksanaan proyek ini, mencakup metode pembangunan serta sistem pendidikan yang akan diterapkan.
Editor : Imam Rachmawan
Artikel Terkait