LEBAK, iNewsLebak.id - Kabupaten Lebak kembali menjadi salah satu tujuan wisata populer selama libur Idul Fitri 1446 Hijriah. Berdasarkan data dari Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak, total kunjungan wisatawan selama periode libur Lebaran tahun ini mencapai 304.214 orang.
Kepala Bidang Destinasi Dinas Pariwisata Lebak, Usep Suparno, menyebutkan bahwa dari total kunjungan tersebut, destinasi favorit masih didominasi oleh kawasan Pantai Sawarna, yang mencatat jumlah kunjungan sebanyak 58.423 wisatawan.
“Terutama karena budaya masyarakat Kabupaten Lebak yang mudik umumnya melaksanakan liburan di pantai bersama keluarga besar, menikmati suasana pantai dan berkuliner bersama keluarga,” ujarnya saat dihubungi iNews, Rabu (09/04/2025).
Selain masyarakat lokal, banyak juga wisatawan dari luar daerah seperti Jakarta, Bogor, dan Bandung yang datang ke destinasi pantai di Lebak, khususnya melalui kegiatan touring. Daya tarik alam dan akses yang mulai membaik menjadi alasan utama kunjungan dari luar daerah meningkat.
“Selain itu destinasi pantai menjadi pilihan wisatawan dari luar daerah yang melaksanakan touring,” tambahnya.
Puncak kunjungan terjadi pada H+2 hingga H+4 Lebaran, namun secara umum jumlah wisatawan terpantau cukup stabil sejak H+1 sampai H+7. Kondisi ini dinilai positif karena menciptakan distribusi kunjungan yang lebih merata, sehingga tidak terjadi kepadatan ekstrem di satu hari tertentu.
Sebagai bagian dari upaya perbaikan berkelanjutan, Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak akan menggelar rapat evaluasi bersama para pengelola destinasi wisata. Rapat ini akan membahas berbagai hasil monitoring yang telah dikumpulkan selama masa libur.
“Beberapa poin penting yang akan dibahas antara lain menyampaikan hasil monitoring sebelumnya yang sudah kami inventarisir untuk menindaklanjuti berkaitan dengan pelayanan pengunjung, standar operasional prosedur (SOP), serta penyediaan dan peningkatan fasilitas umum di lokasi wisata,” tutur Usep.
Langkah evaluasi ini diharapkan dapat memperkuat posisi Lebak sebagai salah satu tujuan wisata unggulan di Provinsi Banten dan mendukung pertumbuhan sektor pariwisata daerah secara berkelanjutan.
Editor : Imam Rachmawan
Artikel Terkait