LEBAK, iNewsLebak.id - Musyawarah Tingkat Komisariat (MTK) III (All Base), Ikatan Mahasiswa Cilangkahan (IMC) se-Cabang Malingping berlangsung pada Kamis-Jumat, 15-16 Januari 2026 bertempat di Pendopo Kecamatan Malingping. Dengan mengusung tema "Estafet Kepemimpinan Komisariat, Tempa Kreatifitas & Stabilitas Organisasi".
Organizing Committee, Amri, menjabarkan bahwa MTK merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi pada tingkatan Komisariat IMC, dengan lokus melangsungkan estafet kepemimpinan satu tahun mendatang serta evaluasi Kepengurusan Komisariat satu tahun sebelumnya.
Amri memaparkan, bahwa MTK III (All Base) diikuti oleh semua basis Kepengurusan dan Anggota Komisariat IMC Cabang Kota Malingping, tiap-tiap kampus diantaranya: Universitas Terbuka, Universitas Mathla'ul Anwar-Malingping, STAI Nurul Hidayah, Universitas Setia Budi Rangkasbitung-Pokdis.
"MTK-III ini diikuti oleh semua basis keanggotaan tiap-tiap kampus, diantaranya: UT, UNMA, USBR-Pokdis dan STAI NH," ujarnya, Ju'mat (16/01/2026).
Dalam konteks ini Amri menginginkan, estafet kepemimpinan komisariat diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas organisasi, dengan memanfaatkan kesempatan dalam merekrut dan mengembangkan kader-kader baru yang progres, membawa perubahan positif bagi organisasi.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait
