LEBAK, iNewsLebak.id – Tarawih hari pertama Ramadhan 1444 H, warga Palembang, Sumatera Selatan dihebohkan dengan sebuah kabar seorang ketua masjid meninggal dunia saat sholat tarawih berjamaah.
Diketahui ketua masjid tersebut bernama Purnomo Adjie. Kabar kematian tersebut diunggah oleh akun Instagram @promopalembang, yang menyebut bahwa ketua masjid Jamu An Nur, Perumahan Abadi, Palembang bernama Purnomo Adjie, meninggal dunia saat shalat tarawih.
“Innailahi wainailahi rojiun, telah meninggal ketua masjid Jami An Anur Bapak Ir Purnomo Adjie. Sebelum meninggal beliau menyampaikan pesan agar ibadah kita bulan ramadhan ini harus lebik baik dari sebelumnya, dan meminta maaf kepada semua jamaah,” tulis akun tersebut.
Almarhum dikabarkan ambruk di dalam posisi sujud pada rakaat pertama sholat tarawih. Purnomo Adji sebenarnya sempat dilarikan ke rumah sakit oleh para jamaah, namun nyawanya tak tertolong.
Beragam komentar warganet muncul perihal meninggalnya almarhum. Selain pujian karena meninggal dalam kondisi ibadah, doa-doa juga dilayangkan melepas kepergian almarhum. Banyak yang meyakini almarhum adalah orang baik semasa hidupnya.
“Surga untukmu pak,” tulis akun @enjel106.
“Orang baik wafat di cara yang baik pula. Insya allah surga tempatmu,” tulis akun @buleg1790.
Semoga dengan kejadian ini kita semua bisa semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, terutama pada saat bulan Ramadhan ini.
Editor : U Suryana