LEBAK, iNewsLebak.id – Kabupaten Lebak yang memiliki banyak destinasi wisata menjadi wilayah yang menarik para wisatawan untuk berkunjung, terutama libur Lebaran saat ini.
Tercatat, sedikitnya 100 ribu pelancong berkunjung di 24 obyek wisata yang ada di Kabupaten Lebak selama musim libur Lebaran tahun ini.
Data tersebut berhasil dihimpun oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak sejak H+1 dan H+2 Lebaran. Sebagian besar wisatawan datang ke obyek wisata pantai yang ada di Lebak selatan.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak, Imam Rismahayadin,mengatakan, angka tersebut masih akan terus meningkat mengingat libur panjang yang masih terjadi.
“Jumlah tersebut tentu bakalan bertambah saja, mengingat liburan hari raya Idul Fitri tersebut masih akan berlangsung sampai pekan depan bahkan, sampai awal bulan Mei 2023,” katanya Selasa (25/4/2023) siang.
Editor : U Suryana