LEBAK, iNewsLebak.id - Setelah badai angin kencang di perairan laut Selatan Banten beberapa bulan terakhir, kini cuaca sudah sepekan ini membaik dan hasil tangkapan ikan nelayan Binuangeun, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, mulai meningkat.
Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kecamatan Wanasalam, Toton Sopyan, mengatakan cuaca saat ini di laut Selatan Banten membaik sehingga berdampak positif pada hasil tangkapan ikan para nelayan.
"Sudah semingguan ini cuaca mulai membaik sehingga hasil tangkapan ikan nelayan di wilayah kami meningkat, terutama nelayan tradisional yang menggunakan jaring rampus dan gilnet," ujarnya, Rabu (30/08/2023).
Toton juga mengatakan jenis ikan hasil tangkapan para nelayan di Binuangeun yang saat ini melimpah ada dua jenis ikan dan untuk pemasarannya sangat pesat.
"Ikan hasil tangkapan para nelayan saat ini yaitu jenis ikan tongkol yang ditangkap menggunakan jaring gilnet dan ikan layur ditangkap menggunakan jaring rampus. Ikan-ikan itu pemasarannya sangat pesat," ucapnya.
Editor : U Suryana