"Terlebih mediasi dilakukan melibatkan oknum kades Bayah Barat dan diduga juga oknum anggota polisi Polsek Bayah. Penanganan laporan korban pemerkosaan diduga melanggar SOP. Saya akan minta Propam Polda Banten turun tangan," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, seorang gadis berusia 13 tahun warga Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten, diduga telah mengalami tindak perkosaan yang dilakukan oleh 5 remaja asal Kecamatan Bayah, dan Kecamatan Cihara.
Namun, 5 orang terduga pelaku pemerkosaan tidak diproses hukum, lantaran terjadi proses perdamaian antara keluarga korban dengan pelaku yang difasilitasi oleh pemerintah desa masing-masing.
Korban yang disamarkan namanya tersebut mengalami tindak kekerasan seksual pada 24 September lalu. Akibatnya, korban saat ini mengalami trauma dan mendapat pendampingan dari UPTD PPA DP2KBP3A Kabupaten Lebak.
Editor : U Suryana