LEBAK, iNewsLebak.id - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meresmikan 21 Sarana, Prasarana dan Unit Sekolah Baru kewenangan Provinsi Banten di Kabupaten Lebak. Peresmian secara simbolis dilakukan di SMK Negeri 2 Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak, Senin (5/2/2024). kemarin
Peresmian itu merupakan bagian dari ekspedisi reformasi birokrasi tematik berdampak yang dilakukan Pemprov Banten di seluruh Kabupaten dan Kota.
Al Muktabar mengungkapkan, Kabupaten Lebak ini merupakan daerah yang dipertahankan sebagai basis pertanian, agro dan hortikultura selain Kabupaten Pandeglang.
Dengan basis pangan yang terus diperkuat ini, tentu harus juga didukung oleh Sumber Daya Manusia (SDM) yang mumpuni, sehingga bisa mengikuti perkembangan zaman.
"Untuk itu seluruh sekolah di Kabupaten Lebak ini harus mulai mempersiapkan SDM untuk menunjang ke arah sana. Itu bisa dilakukan dengan metode pembelajaran yang tidak hanya berpaku pada kurikulum nasional tetapi juga pada pengembangan Sumber Daya Alam (SDA) setempat," kata Al Muktabar.
Editor : U Suryana