get app
inews
Aa Text
Read Next : Krisis Air Bersih Hantui Warga Desa Muara, Pemerintah Didesak Bangun Desalinasi Air Asin jadi Tawar

Ciptakan Wartawan Profesional dan Berakhlak, PWI Kabupaten Lebak Gelar UKW

Rabu, 05 Juni 2024 | 21:00 WIB
header img
Ciptakan Wartawan Profesional dan Berakhlak, PWI Kabupaten Lebak Gelar UKW / foto: istimewa

"Dengan adanya sertifikasi kompetensi ini, diharapkan para wartawan dapat lebih bertanggung jawab dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik mereka dan menjunjung tinggi etika profesi," harapnya. 

Wartawan yang lulus uji kompetensi ini diharapkan mampu menjalankan tugas dengan lebih baik dan bertanggung jawab, serta menjaga integritas dan etika dalam setiap karya jurnalistik yang dihasilkan.

Sementara itu, Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan mengatakan uji kompetensi ini merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan profesionalisme dan kualitas jurnalistik.

"Wartawan memiliki peran yang sangat strategis dalam menyampaikan informasi kepada publik. Oleh karena itu, kompetensi wartawan harus terus ditingkatkan agar mereka mampu menjalankan tugas dengan baik, sesuai dengan kode etik jurnalistik, serta menyajikan berita yang akurat, berimbang, dan terpercaya," katanya. 

"UKW adalah salah satu instrumen penting dalam memastikan bahwa wartawan yang bekerja di lapangan memiliki kemampuan yang memadai dan terus terupdate dengan perkembangan dunia jurnalistik," tambahnya.

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut