Nurmah berharap bantuan baik dari pemerintah ataupun dari kalangan masyarakat agar rumahnya bisa dihuni kembali.
"Saya berharap ada yang peduli kepada kami, sehingga rumah dibangun kembali untuk tempat tinggal kami," harapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Pondokpanjang, mengatakan pihaknya sudah berupaya berkordinasi dengan pihak terkait dan masyarakat setempat agar rumah Nurmah bisa dibangun kembali.
"Kami Pemerintah Desa Pondokpanjang merasa prihatin atas musibah yang sedang dialami oleh masyarakat kami yaitu Ibu Nurmah. Kami juga sudah mengupayakan agar rumah tersebut bisa dibangun kembali. Kordinasi dengan BPBD Lebak dan Banten serta yang lainnya telah kami lakukan, termasuk pemuda, masyarakat setempat," ucapnya.
Heru juga mengatakan bahwa ia telah menugaskan kepada ketua Rukun Tetangga (RT) dan pemuda setempat, agar segera merelokasi peralatan yang yang ada di rumah yang ambruk dan segera bahu membahu untuk membangunnya.
Editor : U Suryana