get app
inews
Aa Text
Read Next : Pj Sekda Provinsi Banten Usman Asshiddiqi Qohara Ajak Masyarakat Jaga dan Rawat Pembangunan

Hari Santri Nasional, Pj Sekda Provinsi Banten Ajak Masyarakat Gaungkan Gerakan Magrib Mengaji

Jum'at, 18 Oktober 2024 | 20:51 WIB
header img
Hari Santri Nasional, Pj Sekda Provinsi Banten Ajak Masyarakat Gaungkan Gerakan Magrib Mengaji / foto: istimewa

SERANG, iNewsLebak.id - Penjabat (Pj) Sekda Provinsi Banten Usman Assidiqi Qohara mengajak seluruh masyarakat di Provinsi Banten untuk kembali menggaungkan Gerakan Magrib Mengaji

Usman mengungkapkan, Gerakan Magrib Mengaji merupakan tradisi religius masyarakat Banten yang sudah lama dilakukan. Dari gerakan itu, kemudian banyak ulama-ulama besar yang lahir di Provinsi Banten. 

"Salah satunya ulama termasyhur di dunia, Syeh Nawawi Albantani. Beliau adalah ulama asal Banten yang tumbuh dari kalangan santri," katanya saat mengikuti Senam Sehat dan Launching Hari Santri Nasional (HSN) 2024 tingkat Provinsi Banten, Jumat (18/10/2024).

Senam sehat itu dilaksanakan di Lapangan Utama Kantor Wilayah Kementerian Agama Republik Indonesia Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Jumat (18/10/2024). Diikuti oleh seluruh pegawai Kemenag di Provinsi Banten yang dirangkaikan dengan penanaman bibit pohon.

Dikatakan Usman, Gerakan Magrib Mengaji itu harus menjadi komitmen bersama. Apalagi mengaji merupakan pondasi dasar ajaran agama yang harus melekat kuat pada setiap anak-anak, disamping pendidikan umum.

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut