get app
inews
Aa Text
Read Next : Proyek Kawasan Agrowisata Cikapek Seluas 52 Hektare, Tahap Satu Pembangunan Selesai Tahun Ini

Buruan Icip-icip Durian Matang Pohon di Baduy Lebak, Murah Banget Lagi Panen Raya

Minggu, 05 Januari 2025 | 21:03 WIB
header img
Musim durian di Desa Kanekes, Lebak, Banten / Foto : Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Siapa yang tidak mengenal buah durian?

Rasa buahnya dikenal manis, legit, dan lumer di lidah, membuat durian lazim disebut rajanya buah.

Bagi penggila buah dengan kulit berduri itu, seolah tak mau melewatkan ketika musim panen durian tiba.

Seperti awal tahun 2025 saat ini. Di Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten tengah panen durian. 

Desa tempat bermukim suku Baduy itu belakangan ini tak pernah sepi pengunjung.

Pengunjung yang datang rata-rata adalah wisatawan domestik dan para penikmat durian.

Memasuki jalan perkampungan, pandangan wisatawan akan langsung tertuju ke teras-teras rumah penduduk.

Tak sedikit buah durian digantungkan di antara lapak, di meja, atau bahkan menumpuk di teras dan samping rumah.

Editor : Lazarus Sandy

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut