Dewa United Terus Kejar Persib usai Bantai Semen Padang 6-0
Kamis, 06 Maret 2025 | 14:30 WIB

LEBAK, iNewsLebak.id – Dewa United panen gol ke gawang Semen Padang pada lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (5/3/2025) malam. Unggul jumlah pemain, Tangsel Warrior menang telak 6-0.
Dewa United membuka keunggulan lewat gol Taisei Marukawa pada menit 29.
Keunggulan 1-0 untuk Tangsel Warriors bertahan sampai turun minum.
Di awal babak kedua, Semen Padang harus bermain dengan 10 pemain usai bek mereka, Tin Martic mendapatkan kartu merah pada menit ke-48.
Tidak lama kemudian, Zidane Afandi melakukan gol bunuh diri yang memperbesar keunggulan Tangsel Warriors.
Editor : Imam Rachmawan