Arema FC Vs Barito Putera: Kesempatan Singo Edan Merangkak ke Papan Atas
Kamis, 13 Maret 2025 | 16:30 WIB

LEBAK, iNewsLebak.id – Arema FC akan menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pekan 27 di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Kamis (13/3/2025). Laga Arema FC vs Barito Putera digelar mulai pukul 20.30 malam WIB.
Pertandingan sebelumnya, Singo Edan berhasil meraih tiga poin usai menang comeback 1-3 dari Persija.
Hasil tersebut menjadi kemenangan kedua Singo Edan dalam 5 laga terakhir. Sebelumnya, Arema FC juga membantai PSS Sleman 6-2.
Tiga laga lainnya berakhir dengan 2 imbang (lawan PSM Makassar dan PSIS Semarang) dan 1 kali kalah (kontra Malut United).
Editor : Imam Rachmawan