Harga Emas Tembus 2 Juta per Gram, Jadi yang Termahal Sepanjang Sejarah Indonesia!

LEBAK. iNewsLebak.id - Per hari Selasa (22/04/2025) ini harga emas 24 karat tembus Rp2 juta per gram. Harga ini naik sebesar Rp36.000 dari hari sebelumnya yang kini menjadi Rp2.016.000 per gram. Harga ini sekaligus memecahkan rekor emas termahal sepanjang sejarah Indonesia.
Mengutip dari berbagai sumber, tren kenaikan harga emas terus berlanjut dalam beberapa hari terakhir hingga akhirnya menembus angka Rp2 juta pada hari ini. Harga ini berhasil melampaui rekor tertinggi sebelumnya yang tercatat sebesar Rp1.980.000 pada hari Senin (21/04) kemarin.
Selama seminggu terakhir, harga emas Antam tercatat bergerak antara Rp 1.896.000 hingga Rp 2.016.000 per gram. Sementara itu, dalam kurun waktu sebulan terakhir, fluktuasi harga emas Antam berada dalam kisaran Rp 1.754.000 sampai Rp 2.016.000 per gram.
Harga buyback emas Antam juga mengalami peningkatan sebesar Rp 36.000 per gram, sehingga kini mencapai Rp 1.865.000 per gram. Perlu diketahui bahwa harga buyback adalah harga yang berlaku ketika Kita ingin menjual emas.
Untuk harga emas dibesaran 0,5 gram kini menyentuh Rp1.058.000. Selanjutnya. harga emas untuk 10 gram kini seharga Rp19.655.000. Untuk lebih rinci. perhatikan daftar harga emas tiap beratnyanya pada ulasan berikut. melansir dari laman logammulia.com.
Berat 0.5 gram: Rp1.058.000
Berat 1 gram: Rp2.016.000
Berat 2 gram: Rp3.972.000
Berat 3 gram: Rp5.933.000
Berat 5 gram: Rp9.855.000
Berat 10 gram: Rp19.655.000
Berat 25 gram: Rp49.012.000
Berat 50 gram: Rp97.945.000
Berat 100 gram: Rp195.812.000
Berat 250 gram: Rp489.265.000
Berat 500 gram: Rp978.320.000
Berat 1000 gram: Rp1.956.600.000
Editor : Imam Rachmawan