LEBAK, iNewsLebak.id - Giat patroli mobile dalam rangka memelihara Kamtibmas dilakukan oleh anggota Polsek Rangkasbitung, dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Wilayah Hukum guna cegah adanya balapan liar dan C3.
Giat patroli mobile ini dilakukan oleh AIPDA Wahyu Zjatmiko dan AIPDA Figur Rabo Saputro, patroli tersebut dilaksanakan pada jam-jam rawan.
Adapun beberapa sasaran wilayah patroli nya yaitu, Jalan A.Yani, Jalan Multatuli, Jalan Soekarno Hatta Rangakabitung dan Jalan Maulana Hasanudin. Dilakukan pada Selasa pagi 08 April 2025, pukul 02.15 WIB.
Selain itu, adapun wilayah Hukum Polsek Rangkasbitung yang menjadi sasaran patroli Mobile diantaranya, cek mesin ATM di Jalan Soekarno Hatta Rangkasbitung, ATM Bank BSI, ATM Bank BRI,ATM Bank BTN,ATM Bank Banten,Bank BJB dan Bank BNI. Pada Selasa pagi 08 April 2025 pukul 01.45 WIB.
Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki, melalui Kapolsek Rangkasbitung Polres Lebak AKP Adi Irawan mengatakan, patroli tersebut dilakukan untuk menjaga keamanan dan kewaspadaan.
“Patroli ini dilaksanakan dalam rangka menjaga keamanan dan kewaspadaan di Wilayah Hukum Polsek Rangkasbitung,” kata Herfik Zaki.
Ia juga memeberikan himbauan, kamtibmas kepada masyarakat yang sedang melakukan giat ronda di lingkungan sekitar.
“Anggota patroli juga memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang sedang melaksanakan giat ronda siskamling di lingkungan sekitar,” ujarnya.
Editor : Imam Rachmawan
Artikel Terkait