LEBAK, iNewsLebak.id – Pemilu yang dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu, selain memilih Calon Anggota Legislatif dan Presiden juga memilih Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah atau DPD RI periode 2024 – 2029.
Untuk Provinsi Banten ada 4 kursi yang diperebutkan oleh 24 Calon DPD RI. Masyarakat ataupun pemilih pastinya tak sabar ingin mengecek atau mengetahui perolehan suara jagonya masing-masing.
Anda dapat dengan mudah mengecek perolehan suara sementara anggota DPD RI Dapil Provinsi Banten di laman https://pemilu2024.kpu.go.id. Data tersebut terus diperbaharui berdasarkan input data di tiap TPS.
Dari datang yang dirangkum tim redaksi iNewsLebak, pada Sabtu (17/2/2024) pukul 08.30 WIB, ada Calon DPD yang masuk urutan 5 besar dalam perolehan suara sementara hasil hitung capet KPU. Berikut diantaranya :
- Andiara Aprilia Hikmat 308.391
- H Abdi Sumaithi 171.077
- Hj Ade Yuliasih 152.345
- H Ahmad Subadri 143.223
- Habib Alwi 140.842
Nama suami mantan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, Mochammad Farid Dermawan berhasil menduduki peringkat ke-6 untuk sementara waktu dengan perolehan suara sebanyak 125.179.
Namun, data yang diambil dari laman resmi KPU tersebut sifatnya masih sementara. Hasil suara yang baru diinput oleh KPU baru 18.122 dari 33.324 TPS yang ada di Provinsi Banten.
Editor : U Suryana