get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir di Depan RSUD Cilograng Lumpuhkan Lalin, Camat Desak Adanya Perbaikan Drainase

Mandor Proyek Jelaskan Semen Kemasan Karung Digunakan Bangun Drainase Jalan Nasional III

Selasa, 07 Mei 2024 | 18:20 WIB
header img
Pembangunan drainase di ruas Jalan Nasional III, Wanasalam, Lebak / foto: iNewsLebak.id U Suryana

LEBAK, iNewsLebak.id - Mandor proyek menjelaskan terkait semen kemasan karung bertuliskan 'Tepung Terigu' yang digunakan untuk membangun drainase di ruas Jalan Nasional III Wilayah Selatan.

Aduri, selaku mandor proyek pembangunan drainase di ruas Jalan Nasional III Wilayah Selatan, mengatakan bahwa semen yang dikemas karung bertuliskan 'Tepung Terigu' itu adalah semen merek Merah Putih yang yang kemasan atau pembungkusnya sobek sehingga dimasukan ke karung tersebut.

"Untuk diketahui, terkait semen yang dikemas karung bertuliskan 'Tepung Terigu' itu adalah semen merek Merah Putih yang pembungkusnya sobek saat di gudang kami, lalu kami masukan ke dalam karung," ujarnya, Selasa (7/5/2024).

Aduri juga mengatakan, karyawan yang kerja di lokasi proyek tidak tahu bahwa semen kemasan karung tersebut adalah semen-semen Merah Putih yang bungkusnya sobek.

"Mungkin karyawan saya tidak tahu persis bahwa semen yang kemasan karung tersebut adalah semen-semen Merah Putih yang bungkusnya sobek. Mereka tahunya dikirim semen ke lokasi kerja. Mohon ma'af jika ada kekeliruan," ungkapnya.

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut