get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Kuansing Salurkan Bantuan Banjir Galodo Tanah Datar

Banjir di Depan RSUD Cilograng Lumpuhkan Lalin, Camat Desak Adanya Perbaikan Drainase

Rabu, 13 November 2024 | 02:40 WIB
header img
Banjir di Depan RSUD Cilograng, Kabupaten Lebak, Banten, Selasa, 12 Nopember 2024 / foto: istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Banjir di Jalan Nasional III Depan RSUD Cilograng, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, tepatnya di depan RSUD Cilograng, dikeluhkan warga. Selasa (12/11/2024).

Wulan, salah satu warga masyarakat Kecamatan Cilograng, saat melintasi jalan di Depan RSUD Cilograng kendaraan motornya terendam banjir.

"Saya mau arah pulang ke Darmasari tapi ada banjir bandang di depan RSUD Cilograng, sehingga kendaraan motor saya mogok saat melintas," ujarnya.

Hal yang sama, dikatakan Riki selaku pengendara motor, mengaku motor yang dikendarainya terjebak banjir di depan RSUD Cilograng. 

"Saya terjebak banjir pas mau pulang ke Kampung Nagewer, Desa Cijengkol. Kami berharap agar banjir tersebut tidak terjadi lagi, dimohon kepada pihak Dinas Kesehatan Provinsi dan PUPR agar drainase tersebut diperbaiki secara menyeluruh," ucapnya. 

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut