get app
inews
Aa Read Next : Plh Sekda Virgojanti Membuka Rapat Koordinasi Ekosistem Pusat Industri Halal Provinsi Banten

Verifikasi Renja OPD, Plh Sekda Provinsi Banten Virgojanti Sebut Ciptakan Renja Berkualitas

Jum'at, 31 Mei 2024 | 11:57 WIB
header img
Verifikasi Renja OPD, Plh Sekda Provinsi Banten Virgojanti Sebut Ciptakan Renja Berkualitas / foto: istimewa

SERANG, iNewsLebak.id - Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi Banten Virgojanti memberikan arahan pada Persiapan Verifikasi Penyempurnaan Rancangan Akhir RKPD dan Renja Perangkat Daerah Tahun 2025, di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Kamis (30/5/2024). 

Verifikasi dilaksanakan untuk menghasilkan rencana kerja yang berkualitas dan mampu menyesuaikan kemampuan pembiayaan daerah. 

"Kita akan verifikasi rencana kerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Dalam melaksanakan kegiatan, kita melakukan mitigasi terkait kemungkinan-kemungkinan yang bisa menimbulkan hambatan dan kendala pelaksanaan kegiatan," jelasnya.

Masih menurut Virgojanti, dirinya memberikan arahan umum supaya OPD melakukan langkah-langkah yang efisien dan efektif dalam pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2025 nanti. 

"Kita sampaikan juga terkait kerangka pendanaannya dimana tahun depan kita harus melaksanakan kebijakan-kebijakan yang tentunya akan mempengaruhi terhadap rencana penganggaran belanja kita. Juga kita sampaikan bagaimana menyusun prioritas-prioritas kegiatan supaya jangan sampai salah belanja," ungkapnya.

"Apa yang menjadi prioritas OPD, capaian indikator kinerjanya sudah ditetapkan. Nanti semua OPD membuat pernjanjian kerja yang setiap tahun dibuat dan setiap tahun dipertanggungjawabkan," tambah Virgojanti.

Dikatakan, dengan adanya arahan itu, diharapkan rencana kerja Pemerintah Daerah yang akan dilaksanakan OPD nanti bisa berlangsung dengan baik, lancar dan menghasilkan suatu rencana kerja yang berkualitas, menyesuaikan dengan kemampuan pembiayaan daerah.

Virgojanti juga ingatkan OPD dalam menyusun perencanaan untuk memperhatikan komposisi perencanaan. Yakni sebesar 80 persen untuk kegiatan utama dan 20 persen untuk kegiatan pendukung.

Dalam kesempatan itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Banten Mahdani mengatakan, tujuan Verifikasi Penyempurnaan RKPD dan Renja OPD 2025 untuk; 

Memenuhi Ketentuan Permendagri Nomor 86 Tahun 2017. Penguatan Tata Kelola Pemerintahan melalui penyempurnaan Kertas Kerja Pembangunan Menuju Peningkatan nilai RB, SAKIP, Manajemen Resiko dan Maturitas SPIP.

Selain itu juga untuk Penguatan Efektivitas Perencanaan dan Penganggaran Pembangunan. Penguatan Kualitas Dokumen Perencanaan Pembangunan. Menjaga konsistensi Perencanaan dan Penganggaran.

Sebagai informasi, tema pembangunan Provinsi Banten Tahun 2025 adalah, "Pembangunan Kolaborasi Yang Inklusif Memperkokoh Masyarakat Banten Yang Modern Dalam Rangka Mencapai Banten Yang Sejahtera, Mandiri, dan Berdaya Saing."

Turunan tema itu mengambil prioritas pada: Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia, Meningkatkan Pemerataan Pembangunan dan Kualitas, Pertumbuhan Ekonomi, Meningkatkan Pengelolaan Lingkungan Pembangunan yang Berkelanjutan, serta Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang baik, Bersih, dan Berwibawa.

Sejumlah prioritas di atas dikelompokkan ke dalam empat tematik RKPD 2025 yakni: penanganan stunting dan kemiskinan ekstrim, stabilitas inflasi dan ketahanan pangan, pemantapan infrastruktur dan penguatan aksesibilitas pendidikan menuju peningkatan investasi, serta penguatan reformasi birokrasi dan digitalisasi tata kelola pemerintahan.

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut