get app
inews
Aa Text
Read Next : Tingkatkan Capaian Layanan Kesehatan, Dinkes Lebak Gelar Lomba CKG

100 Siswa Sekolah Rakyat 36 di Lebak Jalani Cek Kesehatan Gratis

Rabu, 01 Oktober 2025 | 12:44 WIB
header img
Seorang siswa Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SMRP) sedang menjalani cek kesehatan. Sumber: Istimewa

“Pemeriksaan kesehatan ini penting untuk mengetahui kondisi anak-anak. Bila mengalami anemia maupun sakit gigi, dapat langsung dilakukan pengobatan. Ke depan, pemeriksaan seperti ini akan kembali dilakukan secara berkala, minimal setiap pekan,” ujarnya.

Kepala Sekolah Rakyat 36 Kabupaten Lebak, Tuti Sugiarti, menambahkan bahwa pemeriksaan kesehatan merupakan kewajiban. Mengingat sekolah berbasis asrama, kesehatan siswa menjadi perhatian utama untuk mencegah penularan penyakit menular di lingkungan sekolah.

“Kalau ada siswa yang teridentifikasi tuberkulosis atau TB, itu berisiko menularkan kepada siswa lainnya. Karena itu, siswa yang positif TB harus menjalani pengobatan lebih dulu bersama Dinas Kesehatan, baru setelah sembuh bisa kembali ke sekolah,” kata Tuti.

Salah satu siswa, Muhammad Dahlan, mengaku lega karena hasil pemeriksaannya menunjukkan kondisi kesehatan yang baik. Meski begitu, ia harus menjalani perawatan gigi setelah ditemukan giginya berlubang.

“Alhamdulillah hasil pemeriksaan kesehatan saya baik, tidak ada penyakit serius. Tapi saya harus menjalani pengobatan gigi berlubang. Meski begitu, saya tetap diizinkan untuk kembali masuk ke asrama sekolah,” ujarnya.

Editor : Imam Rachmawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut