Waduh! Puluhan Petani dan Ormas Geruduk Kantor UPTD SDA Malingping

U Suryana
Perwakilan petani dan Ormas duduk bersama di Kantor UPTD SDA Malingping / Foto: Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Sejumlah petani bersama Dewan Pengurus Kecamatan Malingping Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK-KNPI) Kecamatan Malingping, dan Ikatan Mahasiswa Cilangkahan (IMC) menggeruduk Kantor UPTD Sumber Daya Air (SDA) Wilayah Lebak Selatan, Kabupaten Lebak, Banten, pada Kamis (20/7/2023).

Kedatangannya untuk mempertanyakan tuntutan perbaikan saluran irigasi yang sudah disampaikan pada Tahun 2022 lalu, namun hingga kini belum ada realisasi.

Para petani bersama unsur KNPI Malingping dan IMC datang ke kantor UPTD SDA Wilayah Selatan, Kabupaten Lebak, dengan cara konvoi dan tertib.

Di Kantor UPTD SDA sudah siaga personel Polres Lebak dan Polsek Malingping, untuk melakukan pengamanan.

Ketua KNPI Malingping, M Febi Firmansyah, menyampaikan beberapa tuntutan yang menjadi keluh kesah masyarakat sehubungan status saluran Irigasi Cilangkahan II yang meliputi Desa Sukaraja, Desa Cilangkahan dan Desa Sukamanah, sudah lama terbengkalai tidak terawat.

Editor : U Suryana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network