Waduh! Puluhan Petani dan Ormas Geruduk Kantor UPTD SDA Malingping

U Suryana
Perwakilan petani dan Ormas duduk bersama di Kantor UPTD SDA Malingping / Foto: Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Sejumlah petani bersama Dewan Pengurus Kecamatan Malingping Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK-KNPI) Kecamatan Malingping, dan Ikatan Mahasiswa Cilangkahan (IMC) menggeruduk Kantor UPTD Sumber Daya Air (SDA) Wilayah Lebak Selatan, Kabupaten Lebak, Banten, pada Kamis (20/7/2023).

Kedatangannya untuk mempertanyakan tuntutan perbaikan saluran irigasi yang sudah disampaikan pada Tahun 2022 lalu, namun hingga kini belum ada realisasi.

Para petani bersama unsur KNPI Malingping dan IMC datang ke kantor UPTD SDA Wilayah Selatan, Kabupaten Lebak, dengan cara konvoi dan tertib.

Di Kantor UPTD SDA sudah siaga personel Polres Lebak dan Polsek Malingping, untuk melakukan pengamanan.

Ketua KNPI Malingping, M Febi Firmansyah, menyampaikan beberapa tuntutan yang menjadi keluh kesah masyarakat sehubungan status saluran Irigasi Cilangkahan II yang meliputi Desa Sukaraja, Desa Cilangkahan dan Desa Sukamanah, sudah lama terbengkalai tidak terawat.

Akibatnya, terjadi krisis pasokan air ke pesawahan petani dan menyebabkan  gagalnya panen.

"Tuntutan perbaikan saluran irigasi tersebut sudah disampaikan pada Tahun 2022 lalu, namun hingga kini belum ada realisasi. Saluran Irigasi Cilangkahan II, sudah beberapa tahun tidak pernah dilakukan pemelihaan ataupun perbaikan," tegas Febi.

Oleh sebab itu, DPK-KNPI Kecamatan Malingping bersama IMC dan para petani, mempertanyakan dan menuntut  kesungguhan UPTD SDA, Dinas PUPR Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, untuk peduli dengan nasib petani dengan cara memperaiki saluran irigasi Cilangkahan II.

Sementara itu, Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Cilangkahan (IMC), Jaka Eriandi, menegaskan, bahwa tidak berfungsiya saluran irigasi Cilangkahan II yang seharusnya bisa mengairi pesawahan petani di Desa Sukaraja, Desa Cilangkahan dan Desa Sukamanah, sangat berdampak besar pada sektor perekonomian masyarakat khususnya petani.

Sedangkan Abeng (45) salah satu perwakilan dari petani mendesak Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lebak, dan Kepala UPTD SDA Wilayah Selatan, untuk segera turun kelapangan, mengecek kondisi  saluran irigasi dan segera merehabilitasi, agar pesawahan petani dapat terpenuhi pasokan air.

Kabid Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kabupaten Lebak, H Dade Yan Apriyandi,  yang dihubungi melalui saluran selular, Jum'at (21/7/2023), bahwa pemeliharaan Saluran Irigasi Cilangkaan II Malingping, kewenangannya ada di Dinas PUPR Kabupate Lebak.

Kabid SDA, H Dade, membenarkan, bahwa hari Kamis (20/7/2023) kemarin, perwakilan petani, rekan-rekan KNPI Malingping dan IMC, mendatangi kantor UPTD SDA untuk menyampaikan aspirasi terkait permintaan perbaikan Saluran Irigasi Ciangkahan II, di Kecamatan Malingping, diperbaiki.

"Saya tiba di kantor UPTD SDA, sudah siang, karena ada yang harus diselesaikan di kantor Dinas PUPR Lebak di Rangkasbitung. Ternyata, rekan-rekan KNPI, IMC dan para petani sudah pada pulang. Namun semua usulan sudah di catat oleh petugas di UPTD SDA," kata H Dade.

Dijelaskan H Dade, para petani mengusulkan perbaikan Saluran Irigasi Cilangkahan II, agar pasokan air bisa sampai ke areal pesawahan di Desa Sukamanah.

Sesuai dengan hasil pengecekan dilapangan, beberapa ruas saluran irigasi sudah banyak yang rusak, karena saluran irigasi ini dibagun pada tahun 1990-an  melalui Proyek Irigasi Teluk Lada.

Menurt H Dade, di beberapa ruas aliran saluran irigasi sudah banyak terjadi sedimentasi. Selain itu, terdapat penyempitan sejak adanya pembangunan perumahan di daerah Simpang, Cilangkahan. Kemudian, di pertengahan ruas saluran terdapat armco yang sudah berada dibawah kedalaman tanah dan tidak bisa dilalui aliran air.

"Untuk merehabilitasi Saluran Irigasi Cilangkahan II di Lebak Selatan, diperlukan biaya yang cukup besar. Kami akan segera membuat perencanaan dan pemetaan kembali, termasuk perhitungan biaya yang diperlukan, sehingga saluran irigasi tersebut dapat berfungsi dengan baik," kata H Dade.

Editor : U Suryana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network