Sambut HUT ke-78 RI, Pemdes Cipedang Gelar Lomba Qasidah

U Suryana
Kepala Desa Cipedang H Ence Hendri bersama gruf pemenang lomba qasidah / Foto: Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-78 Republik Indonesia (RI), Pemerintah Desa (Pemdes) Cipedang, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, menggelar berbagai kegiatan.

Salah satunya yang sudah selesai dilaksanakan adalah lomba seni qasidah untuk orang dewasa putri antar RT se-Desa Cipedang yang dimenangkan oleh Kampung Pasirkole RT 12.

Kegiatan lomba seni qasidah tersebut berlangsung di lapangan sepak bola Desa Cipedang, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (16/08/2023).

Kepala Desa Cipedang, H Ence Hendri, mengatakan, kegiatan yang dilakukan Pemdes Cipedang adalah salah satu wujud cinta terhadap tanah air, dan pada kesempatan ini memeriahkan HUT ke-78 RI.

"Sebagai wujud kecintaan terhadap tanah air, kami Pemdes Cipedang mengadakan berbagai kegiatan untuk memeriahkan HUT ke-78 RI, salah satunya kegiatan lomba qasidah yang sudah selesai dilaksanakan dan yang mendapatkan juara 1 adalah Kampung Pasirkole RT 12," ujarnya.

Dengan adanya kegiatan ini, kata H Ence, masyarakat Desa Cipedang antusias mengikuti perlombaan-perlombaan dan terlihat sembringah merasa terhibur.

"Masyarakat Desa Cipedang antusias mengikuti perlombaan-perlombaan yang sudah tersusun kepanitiaannya. Dan untuk besok juga masih banyak kegiatan seperti sepak bola, lomba gerak jalan dan yang lainnya," ucapnya.

H Ence, juga mengatakan, Pemdes Cipedang sudah mempersiapkan berbagai hadiah, yakni berupa piala, uang pembinaan dan yang lainnya.

Editor : U Suryana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network