LEBAK, iNewsLebak.id – Ada yang berbeda di car free day Alun-alun Rangkasbitung, Minggu (18/8/2024), ratusan massa tampak berkerumun di jalan depan kantor Bupati Lebak. Massa memadati bagian depan podium. Informasi yang didapat ada acara senam bersama.
Mayoritas warga memegang kupon doorprize bertuliskan ‘Kupon Senam Gemoy Bersama Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Berhadiah Belasan Handphone, Alat Elektronik, dan Hadiah Utama Sepeda Listrik’. Kupon tersebut juga bergambar karikatur Andra Soni – Dimyati Natakusumah dan logo Partai Gerindra.
Banyak warga yang hadir mengaku mendapat kaos gratis bergambar karikatur Andra Soni mengendarai motor vespa dan bertuliskan ‘Andra Soni Ketua DPRD Provinsi Banten Calon Gubernur Banten’.
Warga tampak antusias mengikuti senam bersama tersebut. Tampak podium diisi oleh beberapa politisi, diantaranya Ketua DPRD Lebak M Agil Zulfikar, Ketua DPRD Banten Andra Soni, hingga Anggota DPR RI Fraksi PKS, Dimyati Natakusumah, dan politisi lokal lainnya.
Ada baliho besar di panggung, bergambar karikatur pasangan calon Gubernur Banten Andra Soni dan Dimyati Natakusumah. Serta tulisan ‘2024 Banten Maju’, identik dengan nama Koalisi Banten Maju yang mengusung pasangan Andra – Dim.
Tak ada bendera ataupun atribut partai disana. Usai senam bersama, beberapa orator tampil di hadapan massa. Orasinya mempertegas komitmen presiden tepilih Prabowo Subianto untuk perubahan dan kemajuan di Kabupaten Lebak.
Sekilas suasananya mirip kampanye pasangan calon kepala daerah. Di area publik yang berhimpitan dengan Kantor Bupati Lebak, Kantor DPRD Lebak, dan area Alun-alun Rangkasbitung. Lokasi ini jadi kawasan car free day dan selalu dipadati warga tiap minggunya.
Redaksi iNewsLebak mencoba melakukan klarifikasi kepada Agil Zulfikar sebagai ketua pemenangan internal partai Gerindra untuk pasangan bakal calon Gubernur Banten Andra Soni - Dimyati Natakusumah perihal acara tersebut.
“Komunitas senam mengundang kepada kami, ya kami hadir. Bukan curi start nomor urut saja belum ada, daftar juga belum, jadi belum ada yang disosialisasikan,” ungkap Agil lewat pesan elektronik WhatsApp.
Saat dihubungi, Ketua Bawaslu Kabupaten Lebak Dedi Hidayat mengatakan pihaknya telah memberikan imbauan kepada pelaksana untuk tidak menggelar acara disana, “Ya kami juga sudah menghimbau untuk tidak melaksanakannya disana,” ungkap Dedi, Minggu (18/8/2024) siang.
Ditegaskan lagi perihal dugaan ‘curi start’ kampanye Pilkada 2024 yang belum memasuki tahapan tersebut, Dedi mengatakan bahwa jajaran Bawaslu akan melakukan kajian terlebih dahulu.
“Iya nanti kita kaji lagi kang. kalau memang menyalahi aturan kami akan tegur panitianya,” pungkas Dedi Hidayat.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait