Kenali Ciri-ciri Uang Palsu
Agar tidak menjadi korban, masyarakat harus jeli mengenali ciri-ciri uang palsu. Berikut beberapa tanda yang bisa diperhatikan:
1. Nomor seri yang sama
Uang palsu sering memiliki nomor seri yang identik pada lembaran berbeda, berbeda dengan uang asli yang unik pada setiap lembarannya.
2. Kualitas kertas
Uang asli menggunakan kertas khusus yang terasa berbeda jika disentuh, sedangkan uang palsu biasanya terasa lebih kasar atau terlalu halus.
3. Tanda air (watermark)
Uang asli memiliki watermark yang jelas terlihat jika diterawang ke cahaya, sementara uang palsu watermark-nya samar atau tidak ada.
Ilustrasi uang palsu yang beredar di Lebak Selatan. (Foto: Istimewa)
4. Benang pengaman
Uang asli memiliki benang pengaman yang tertanam di kertas uang, sedangkan uang palsu seringkali hanya mencetak benang ini di permukaan.
5. Cetakan dan warna
Warna uang asli tajam dan cetakannya rapi, sedangkan uang palsu cenderung buram dan kurang tajam.
6 .Elemen khusus
Uang asli memiliki elemen khusus seperti tinta berubah warna saat dilihat dari sudut berbeda, yang sulit dipalsukan.
Editor : Imam Rachmawan
Artikel Terkait