Pemprov Banten Perkuat Sinergi, Gubernur Andra Soni Optimistis Capai Swasembada Pangan 2027

Aulianisa
Gerakan Tanam Padi Serentak yang dipimpin Presiden RI Prabowo Subianto secara virtual. (Foto: Pemprov Banten)

Realisasi tanam dari Januari hingga Maret 2025 telah mencapai 163.974 hektar atau 26,28 persen dari target tahunan. Selain itu, target panen tahun ini sebesar 566.237 hektar dengan produksi padi mencapai 2.888.373 ton gabah kering giling (GKG), setara 1.826.318 ton beras.

Realisasi produksi sampai Maret 2025 sudah mencapai 824.784 ton GKG atau 521.511 ton beras, yang berarti 28,56 persen dari target.

Upaya Peningkatan Produktivitas

Pemprov Banten terus melakukan intensifikasi lahan, perbaikan irigasi, serta memberikan bantuan pupuk dan benih unggul kepada petani. Adapun jenis bibitnya yang digunakan varietas benih Ciherang. Selain di lima hektare lahan sawah itu, varietas bibit tersebut juga ditanam di 5.465 hektare lahan sawah di Kabupaten Tangerang

Selain itu, alat-alat pertanian modern juga disediakan untuk menunjang produktivitas. Andra Soni berharap Banten dapat kembali masuk dalam delapan besar nasional sebagai daerah produsen padi, terutama dengan optimalisasi lahan luas di wilayah Banten Selatan.

Proyeksi Surplus Pangan

Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten, Agus M. Tauchid, menyampaikan bahwa proyeksi neraca ketersediaan dan kebutuhan beras tahun 2025 menunjukkan Banten akan mengalami surplus beras sebesar 317.874 ton, dengan konsumsi penduduk sekitar 1.508.444 ton beras dan produksi mencapai 1.826.318 ton beras.

Editor : Imam Rachmawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network