get app
inews
Aa Text
Read Next : Sinergitas Yaparanus dan Pemkab Lebak untuk Majukan BUMDes di Pedesaan

Yaparanus: Edu Heritage Cirebon-Jakarta Kolaborasi Menggerakkan Generasi Z dan Pelestarian Budaya

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:37 WIB
header img
Yaparanus: Edu Heritage Cirebon-Jakarta Kolaborasi Menggerakkan Generasi Z dan Pelestarian Budaya / foto: istimewa

"5S bukan hanya sekadar konsep, tetapi juga cara untuk menunjukkan keramahan dan kearifan lokal kita kepada dunia luar. Dengan menerapkan 5S, kita tidak hanya menjaga citra positif daerah kita, tetapi juga memberikan pengalaman berharga kepada para wisatawan," jelasnya.

Yaparanus menegaskan bahwa pemuka adat harus aktif dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, terutama generasi muda. Melalui kegiatan seperti workshop, seminar, dan acara budaya, pemuka adat dapat memperkenalkan nilai-nilai adat dan budaya kepada Gen Z. 

"Generasi muda adalah penerus kita. Mereka harus dibekali dengan pengetahuan yang cukup tentang adat dan budaya agar mereka dapat melanjutkan tugas kita dalam menjaga warisan leluhur," katanya.

Selain itu, Yaparanus juga mengusulkan adanya kolaborasi antara pemerintah daerah, pemuka adat, dan lembaga pendidikan untuk menyusun kurikulum yang memasukkan materi tentang adat dan budaya lokal. 

"Kurikulum yang berbasis adat dan budaya lokal akan memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada generasi muda tentang pentingnya menjaga dan melestarikan warisan budaya kita," tambahnya

Menurut Yaparanus, salah satu cara efektif untuk menjaga dan melestarikan budaya adalah dengan menghidupkan kembali tradisi-tradisi yang mulai terlupakan. Acara-acara budaya seperti festival, pameran, dan pertunjukan seni dapat menjadi sarana untuk memperkenalkan kembali tradisi kepada masyarakat. 

"Kita harus menciptakan platform di mana masyarakat bisa belajar dan terlibat langsung dalam kegiatan budaya. Hal ini akan meningkatkan kesadaran dan kepedulian mereka terhadap budaya lokal," ujarnya.

Launching Edu Heritage Cirebon-Jakarta, digagas dan diharapkan memberikan dampak positif dan sistematis pada pertumbuhan ekonomi wisata yang berkelanjutan. 

Editor : U Suryana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut