LEBAK, iNewsLebak.id - Calon Wakil Bupati (Cawabup) Lebak, Virnie Ismail, menegaskan komitmennya dalam memperjuangkan hak-hak perempuan dan mendorong pembangunan di Kabupaten Lebak, Banten.
Hal ini disampaikan Virnie saat menggelar silaturahmi dengan kaum perempuan di Pondok Pesantren Irsyadul Hamdi, Kampung Pasir Bungur, Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Sabtu (28/9/2024).
Kehadiran Virnie di acara tersebut disambut antusias oleh ratusan perempuan dari berbagai lapisan masyarakat, terutama kawula muda yang ingin berswafoto.
Sosok yang dikenal sebagai aktris tenar di acara komedi Xtravaganza pada tahun 2004 dan psikolog ini tak segan melayani permintaan swafoto dari warga. Kedekatannya dengan masyarakat tampak jelas, mencerminkan citranya sebagai calon pemimpin yang ramah dan peduli.
Dalam sambutannya, Virnie, yang juga keturunan warga Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, menyatakan keseriusannya dalam memperjuangkan hak-hak perempuan yang selama ini masih sering terpinggirkan.
Editor : U Suryana