Pemkab Lebak Pastikan Evaluasi Tunjangan Guru Madrasah Tepat Sasaran
LEBAK, iNewsLebak.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak melakukan evaluasi terhadap kebijakan pemberian tunjangan bagi guru madrasah di wilayahnya. Langkah ini bertujuan memastikan bantuan yang diberikan benar-benar tepat sasaran dan mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Lebak.
Evaluasi tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen Pemkab Lebak dalam meningkatkan kesejahteraan tenaga pendidik, baik di sekolah negeri maupun lembaga pendidikan keagamaan swasta. Melalui evaluasi ini, pemerintah daerah ingin memastikan bahwa tunjangan yang diberikan memberi dampak nyata terhadap kinerja dan motivasi guru.
Wakil Bupati Lebak, Amir Hamzah, mengatakan pihaknya akan meninjau kembali efektivitas kebijakan tunjangan yang telah diterapkan selama ini. Hasil evaluasi nantinya akan menjadi dasar untuk penyempurnaan kebijakan yang lebih adil dan berkelanjutan.
“Kami tentunya akan terus berusaha untuk meningkatkan kualitas dan kesejahteraan guru-guru, meskipun ada keterbatasan anggaran yang sedang berlangsung,” ujar Amir Hamzah, Kamis (30/10/2025).
Ia menegaskan, peran guru madrasah sangat penting dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berkarakter dan berakhlak. Karena itu, pemerintah daerah akan berupaya agar kebijakan tunjangan dapat dijalankan dengan lebih transparan dan memberikan manfaat langsung bagi para pendidik.
Editor : Imam Rachmawan