JAKARTA, iNewsLebak.id - Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) mengadakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Candi Bentar Hall, Ancol, Jakarta pada Senin (19/02/2024).
Rakernas diselenggarakan menyongsong puncak Hari Pers Nasional (HPN) 2024 yang tahun ini dirayakan pada Selasa (20/02/2024) di lokasi lain di kawasan wisata Ancol, sebagai bagian dari agenda besar HPN 2024. Mengangkat tema 'SMSI Portal NKRI: Mengembangkan Media untuk Bangsa', Rakernas SMSI melakukan penguatan peran media siber dalam proses pembangunan dan kemajuan Indonesia.
Ketua Umum SMSI, Firdaus, menyoroti tanggung jawab besar yang diemban SMSI dalam menjaga keberlanjutan demokrasi, menyajikan informasi yang akurat, serta mendukung agenda pembangunan nasional. Konsep 'SMSI Portal NKRI' dipilih untuk menegaskan peran penting media siber dalam memaknai kesatuan dan keberagaman bangsa Indonesia dengan SMSI sebagai pintu gerbang yang mengangkat kekayaan budaya dan alam Indonesia.
Lebih khusus Rakernas SMSI menjadi momentum untuk membahas penyempurnaan AD/ART, rekomendasi terkait iuran anggota, dan strategi keberlanjutan Siberindo.
"Partisipasi aktif dari anggota SMSI mencerminkan komitmen kuat dalam memenuhi peran penting media siber di Indonesia," ungkap Firdaus saat membuka rakernas yang dihadiri pengurus pusat dan perwakilan dari 38 provinsi di Indonesia.
Editor : U Suryana
Artikel Terkait