Salah satu aktivis Lebak Selatan Agus Rusmana. Ia mengatakan PAD Lebak yang minim menyebabkan persoalan jalan rusak di Lebak tak kunjung teratasi.
"PAD di Lebak sangat minim. Bahkan untuk menutup APBD, suntikan dari pemerintah pusat berkali-kali lipat jumlahnya. Karenanya persoalan jalan rusak belum bisa dipecahkan," kata Agus, Selasa (24/12/2024).
Ketua LSM OMBAK ini pun berharap Bupati yang akan dilantik Hasbi Jayabaya harus bisa menggali potensi PAD Lebak agar bisa membawa perubahan di sektor infrastruktur.
"Lebak ini kaya, tapi potensi PAD banyak bocor. Dari pertambangan, pariwisata, perikanan dan lainnya. Bupati yang terpilih harus mampu genjot PAD guna pembangunan jalan," tegas Agus.
Sementara itu, Camat Cigemblong, Sardi, membenarkan bahwa jalan ini sudah rusak parah, menyulitkan akses ke rumah sakit.
Editor : Lazarus Sandy
Artikel Terkait